BacaJuga
Perayaan Natal Punguan Pomparan Raja Sigodangulu Sihotang dan Boru(PPRSSB) Kota Medan Sekitarnya, berlangsung tertib, gembira dan penuh rasa suka cita, Minggu (10/12-2023) Gedung di PRSU Tapian Daya Jalan Gatot Subroto Medan.
Perayaan natal dengan Tema : “Cinta Kasih Kristus Menggerakkan
Persaudaraan” (1 Petrus 1 ayat 22) dan sub tema : Melalui perayaan natal anggota PPRSSB Medan Sekitarnya saling mengasihi dengan segenap hati dalam kasih persaudaraan yang tulus dan ikhlas melalui tindakan nyata,” diisi dengan ibadah natal, liturgi, nyanyian pujian.Tampil vokal solo, Grace Immanuella Hasugian S Sos, serta
siraman rohani (khotbah) disampaikan Pdt Timbul Hutahaean STh MM.
Usai ibadah dilanjutkan dengan acara umum, dan kata kata sambutan oleh Ketua Umum Panitia Natal Prof Dr Jonner Hasugian MSi, mewakili anak Benny H Sihotang SE MM (Caleg DPRD SU 2024 yang juga anggota DPRD SU), mewakili boru Ir A Simanjuntak MBA, mewakili penasehat AKBP Purn J Paian Sihotang SE, ketua DPD Pdt Dr Hermanto
Sihotang MTh dan ketua umum BPH PPRSSB Kota Medan Dr (HC) Drs Parlin Sihotang SE MSi.
Kemudian lanjut makan bersama dibarengi hiburan, pelantikan pengurus PPRSSB sektor 26, 27 dan 28 dan penyerahan bingkisan natal untuk anak anak.
Lalu acara pemberangkatan caleg dan doa dengan pembawa acara sekretaris panitia Ir Jakadin Sihotang), serta yang dinanti-nantikan yaitu pengumuman pemenang festival paduan suara antar sektor PPRSSB sekaligus penyerahan hadiah bagi pemenang.
Para Caleg yang diberangkatkan dan didoakan, Benny H Sihotang SE MM (anggota DPRD SU saat ini Caleg ke DPRD SU), Dame Duma Sari Hutagalung (anggota DPRD Medan dan Caleg untuk DPRD Medan), Pdt Demercis Sihotang SE MTh (caleg PSI untuk DPR RI).
Sesuai keputusan dewan juri, peserta paduan suara PPRSSB juara 1 sektor 18 Simalingkar B, juara 2 sektor 16 Perumnas Simalingkar, juara 3 sektor 6 Sampali, juara harapan 1 sektor 20 Medan Johor dan juara harapan 2 Sektor 15 Cinta Damai.
Lagu yang diperlombakan berjudul; “Si Godangulu Sihotang” Ciptaan Dra Theodora Sinaga MPd (Ny Prof Dr Jonner Hasugian MSi). Festival telah berlangsung sehari sebelumnya
dikordinir/diarahkan panitia Jakadin Sihotang, ketua seksi Festival Theodora Sinaga dan Ny Ir Bettua Sihotang Br Napitupulu sebagai MC.
Acara natal tampak meriah dan gembira dihadiri para keluarga besar keturunan (pomparan) marga Sihotang anak dan boru di Kota Medan sekitarnya, mulai dari
lansia, orang tua, pemuda, remaja dan anak anak.
Para tokoh Punguan Marga Sihotang hadir antara lain, Drs Dj Sihotang (mantan direktur di Bank Sumut), Sumurung Sihotang SH (pensiunan Depkeu). Para penasehat di DPC PPRSSB Kota Medan antara lain Rusman Sihotang SE, Robert Sihotang SH MH, Kompol Purn K Matanari, Letkol Purn DP Nadeak.
Para ketua/pengurus DPC PPRSSB Kota Medan antara lain, Binsar Sihotang S.Sos SH, St Henri Sihotang SE(pak Kembar), Martohap Simarsoit SH MH (Pak Raja), Sudung Sihotang SH, Maruli Sihotang, St Drs Togar Sihotang, Sekretaris Ir Ridzon Sihotang, St Drs Tigor Sitohang M Hum, Mildan Lubis, parsinabul St Tariman Sihotang, Eliston Sihotang.
Kemudian juga hadir para ketua sektor antara lain ketua PPRSSB sektor 20 Medan Johor St A Sihotang ST bersama rombongannya seperti sekretaris Makmur Hasugian (pak Krisna), bendahara AW Pasaribu, Advokat/ pengacara Meyssalina MI Aruan S.Sos, SH MKn (Ny Martohap Simarsoit), pengusaha muda Marihat Simarsoit,ST, Notaris/PPAT Rohani RE Simarsoit SH SPn, MKn (Ny Ir Dumex Marpaung).
Selain itu juga tampak hadir mantan anggota DPRD SU yang saat ini Ketua DPW SRO Sumut Aceh, Sanggam SH Bakara dan Caleg DPR RI Pdt Demercis Sihotang SE Ak MTh. (red)