Rantauprapat (Metro IDN)
Bupati Labuhanbatu, dr Hj Maya Hasmita SpOG MKM dan Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro SIP bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), menghadiri acara umum Perayaan Natal Oikumene masyarakat, TNI, Polri dan ASN Kabupaten Labuhan Batu, Sabtu (27/12/2025) di GOR Rantauprapat.
Ribuan jemaat dari berbagai denominasi gereja di Kabupaten Labuhan Batu, dengan sasana penuh sukacita dan kebersamaan mewarnai Perayaan Natal Oikumene tersebut, sebagaimana dilihat di SNN, Minggu (28/12/2025).
Bupati Hj Maya Hasmita mengingatkan, keluarga memiliki peran strategis sebagai fondasi utama dalam membangun daerah dan bangsa.
Perayaan Natal ini mengusung tema: “Allah Hadir Menyelamatkan Keluarga” dan subtema “Keluarga Hadir sebagai Manifestasi Allah untuk Mewujudkan Ika Bina En Pabolo”.
“Keluarga adalah fondasi utama membangun daerah dan bangsa. Tema dan subtema perayaan natal oikumene ini selaras dengan arah pembangunan Kabupaten Labuhan Batu,” sebut Maya.
Menurutnya, pembangunan sumber daya manusia yang unggul tidak bisa dilepaskan dari penguatan nilai-nilai dalam keluarga. Keluarga adalah tempat pertama anak-anak mengenal kasih, iman, moral dan kebenaran.
“Nilai-nilai agama dan kebenaran pertama kali diajarkan di dalam keluarga. Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu berkomitmen mendukung setiap upaya penguatan keluarga, karena dengan membangun keluarga, kita sejatinya sedang membangun bangsa,” sebut Maya dengan penuh keyakinan.
Ia juga menekankan bahwa keluarga merupakan institusi pertama yang dibentuk oleh Tuhan. Oleh karena itu, sinergi antara pemerintah dan gereja menjadi kunci penting dalam menciptakan masyarakat yang beriman, sejahtera dan berkarakter.
Dalam perayaan Natal yang penuh sukacita ini, Bupati Maya juga mengajak seluruh jemaat untuk terus menumbuhkan rasa empati, terlebih terhadap masyarakat yang dilanda bencana banjir bandang dan longsor pada beberapa daerah wilayah di Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Aceh.
“Mari kita ajarkan juga empati kepada anak-anak kita dengan berbagi, meskipun sedikit. Bantuan sekecil apa pun sangat berarti bagi mereka yang sedang membutuhkan. Pastikan saudara-saudari kita juga merasakan sukacita Natal seperti yang kita rasakan saat ini,” tuturnya membangun kepedulian di antara sesama.
Bupati Maya juga menyampaikan beberapa pantun saat menyampaikan sambutannya. Bupati berharap perayaan Natal Oikumene ini semakin memperkokoh iman masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.
“Mengakhiri sambutan ini, atas nama pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, dan atas nama pribadi beserta keluarga, Saya mengucapkan Selamat Hari Natal! Kiranya Tuhan senantiasa memberkati kita semua,” ucap Maya.
Sementara itu, Ketua Umum Panitia Natal Oikumene, Hobol Zulkifli Rangkuti MM, melaporkan bahwa perayaan tersebut dihadiri sekitar 3.000 jemaat dari berbagai denominasi gereja.
Ia mengapresiasi Bupati dr Hj Maya Hasmita dan Wakil Bupati H Jamri ST beserta Forkopimda atas dukungan penuh terhadap terselenggaranya perayaan Natal akbar ini.
“Semangat Natal menjadi momentum untuk mengokohkan keluarga dan menjaga keharmonisan masyarakat. Ini bagian dari upaya kita bersama mewujudkan visi dan misi Labuhanbatu: Membangun Desa, Menata Kota, Menuju Labuhanbatu Cerdas Bersinar,” ujar Hobol.
Perayaan Natal Oikumene dilayani Bishop GKPI, Pdt Dr Humala Lumbantobing MTh menyampaikan khotbah di hadapan ribuan jemaat, masyarakat Labuhanbatu dar berbagai denominasi gereja. Perayaan Natal bersama ibu dihadiri para pendeta, pastor, perwakilan Kapolres, Kajari, Ketua PN Rantauprapat, Kadis Dukcapil Maznil Khairi, Plt Kadis P2KB Nurhetti Tobing, Ketua GAMKI Herry Anton Sinaga beserta jajaran, serta pimpinan organisasi dan lembaga keumatan Kristiani lainnya. (red/snn)


















